Visi Misi dan Tujuan

VISI

Menjadi Jam’iyah diniyah islamiyah ijtima’iyah yang memperjuangkan tegaknya ajaran Islam Ahlus Sunnah wal Jama‘ah, mewujudkan kemaslahatan masyarakat, kemajuan bangsa, kesejahteraan, keadilan dan kemandirian khususnya warga NU serta terciptanya rahmat bagi semesta, dalam wadah Negara Kesatuan Republik Indonesia yang berasaskan Pancasila.

MISI

  1. Mengembangkan gerakan penyebaran Islam Ahlussunah wal Jamaah untuk mewujudkan umat yang memiliki karakter tawassuth (mo-derat), tawazun (proporsional), i’tidal (tegak lurus), dan tasamuh (toleran).
  2. Mengembangkan beragam khidmat bagi jamaah NU guna meningkatkan kualitas SDM NU dan kesejahteraannya serta untuk kemandirian jamiyyah NU.
  3. Mempengaruhi para pemutus kebijakan atau undang-undang agar produk kebijakan maupun UU yang dihasilkan berpihak kepada kepen¬tingan masyarakat dalam upaya mewujudkan kesejahteraan dan rasa keadilan.

TUJUAN

  1. Terbentuknya karakter pada jamaah NU yang mencerminkan nilai-nilai tawassuth (moderat), tawazun (seimbang), dan tasamuh (toleran) dalam cara berpikir, bersikap, dan bertindak dalam kehidupan sehari-hari baik dalam urusan keagamaan maupun duniawi.
  2. Terbangunnya jamiyyah dan jamaah NU yang memiliki kemandirian bidang ekonomi, sosial, dan politik.
  3. Menguatnya peran, fungsi, dan manajemen kelembagaan/organsisasi NU dan manajemen sistem informasi NU di semua tingkatan untuk mencapai visi dan misi NU.
  4. Meningkatnya jaringan dan kerja sama NU dengan berbagai pihak yang berkepentingan di dalam maupun luar negeri.